Rabu, 02 September 2015

Jurusan Agribisnis



Jurusan Agribisnis merupakan ilmu yang mempelajari ilmu pertanian mulai dari hulu ke hilir. Artinya, mahasiswa diajarkan mulai dari produksi pertanian sampai memasarkan hasil produksi pertanian tersebut. Jika ditinjau dari perspektif umum, jurusan agribisnis ini selain mempelajari ilmu pertanian juga mempelajari bisnis,manajemen,social dan pembangunan dari kacamata pertanian.  Keunggulan dari jurusan Agribisnis ini sendiri ialah mencipatakan mahasiswa memiliki kompetensi di bidang agribisnis dan enrepreunership.
Lulusan agribisnis juga bisa menciptakan lapangan pekerjaan di bidang agribisnis sehingga bias mengurangi angka pengangguran di Indonesia . Selain itu, lulusan agribisnis tahu bagaimana cara mengelola Sumber Daya Alam yang ada di Indonesia ini dengan baik dan benar agar kedepannya kita mampu bersaing dengan Negara lain untuk memasarkan hasil alam di Negara kita. Selain itu jurusan agribisnis mempunyai prospek kerja atau penempatan kerja sebagai berikut :

1.      Pegawai Negeri Sipil bidang Pertanian Kementrian, Dinas Provinsi,Dinas Kabupaten/Kota

2.      Tenaga pengajar seperti dosen

3.      Peneliti di LIPI dan badan-badan peneliti lainnya

4.      Badan Perencana Pembangunan Daerah

5.      Badan Pusat Statistik

6.      Dinas koperasi

7.      Bulog/Dolog

8.      Konsultan di bidang pertanian

9.      Lembaga swadaya masyarakat

10.  Dan prospek-prospek kerja lainnya

Sumber : agribisnis.umm.ac.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar